Tak Kunjung Sembuh di RSUD Surabaya, Bocah Tujuh Bulan Dipindah ke RSM Ahmad Dahlan Kediri Kondisinya Membaik



M. Raka berbaring lemah. (foto:Sundari)
Kediri– Malang nasib yang dialami bayi berusia tujuh bulan, M.Raka Zaki Al Mubarok, balita asal Desa Kelutan, Ngronggot, Nganjuk. Pasien RSUD Surabaya yang menderita diare ini terpaksa dipindah ke Rumah Sakit Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kediri karena sudah beberapa hari menjalani perawatan di RSUD Surabaya tidak ada perubahan. Akhirnya pihak keluarga membawa Raka ke Rumah Sakit Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kediri dengan harapan kondisinya membaik.
Musarofah, nenek M.Raka Zaki Al Mubarok (panggilan M.Raka) menceritakan awalnya Raka menderita panas tinggi dan mengalami diare, selanjutnya pihak keluarga membawa bayi yang berkulit putih ini ke RSUD Surabaya. Setelah beberapa hari menjalani perawatan di RSUD Surabaya kondisi Raka tidak ada perubahan dan tak kunjung sembuh. Merasa rugi dengan biaya yang mahal dan tak kunjung sembuh akhirnya atas saran dari seorang bidan di desa ibu Musarofah, yaitu Desa Kelutan, Ngronggot, Nganjuk, akhirnya Raka dibawa ke Rumah Sakit Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kediri pada hari senin. Sejak tiga hari dirawat di RSM Ahmad Dahlan Kediri, neneknya menuturkan bahwa kondisi Raka sudah ada perubahan lebih baik dari pada waktu di rawat di RSUD Surabaya. ” Diarenya sudah berhenti, namun masih lemas,” tutur ibu Musarofah.
Pihak keluarga merasa lega dengan pelayanan yang diberikan pihak Rumah Sakit Ahmad Dahlan Kediri kepada M.Raka. Menurut ibu Musarofah pelayanan yang diberikan kepada pasien sudah memuaskan. ” perawatnya ramah-ramah, jadinya krasan di sini,” kata ibu Musarofah. Keluarga berharap agar Raka cepat sembuh total dan bisa dibawa pulang ke rumah. (Siti Sundari/0168/1)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar