GOTONG ROYONG MENGUBAH POS KAMLING



Inilah agenda perdana kelompok 30 KKN UNP Kediri tahun 2014, yang berada di desa Sukorejo, Kecamatan Rejoso, kabupaten Nganjuk, bergotong royong mengubah pos kamling agar indah dipandang.
“Melalui gotong royong, pekerjaan akan cepat terselesaikan. Selain itu, juga dapat memupuk kebersamaan dan mempererat kami agar saling bisa mengenal satu sama lain”, ungkap Arga yang merupakan ketua dari kelompok 30.
Pada saat pelaksanaan kegiatan ini, kelompok 30 melakukannya di dusun Duwel. Sebenarnya posko kelompok 30 berada di dusun Ngreco. Hal ini bisa terjadi karena pos kamling-pos kamling yang ada di dusun Ngreco baru saja diperbaiki oleh warga sekitar. Hingga pada akhirnya, kelompok 30 berinisiatif melakukan kegiatan ini di dusun Duwel, yang mana pos kamling-pos kamling yang ada di dusun Duwel masih jauh dari kata layak.
Butuh waktu dua hari untuk menyelesaikan tugas ini. Rasa capek, lelah, hingga malaspun tidak menjadi penghalang karena adanya kebersamaan yang terjalin. Pos kamling yang awalnya kotor, kini menjadi bersih berkat kerja keras dari kelompok 30.
“Dua pos kamling kami selesaikan dalam waktu dua hari, sungguh luar biasa”, kata Yuliana yang merupakan wakil bendahara kelompok 30. (Rosita/KKN1)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar